Perkuat Komitmen Tingkatkan Layanan dan Produk Ketenagalistrikan, PLNE Kunjungi PLTS Tanjung Uma 1 MWp Batam
- Rabu, 03 Juli 2024
JAKARTA - Direktur Utama PLNE, Chairani Rachmatullah, bersama Komisaris Utama, Bob Saril beserta jajaran Direksi, Komisaris, Sekretaris Dekom dan Sekretaris Perusahaan PLNE berkesempatan untuk mengunjungi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Tanjung Uma kapasitas 1 MWp yang terletak di Kelurahan Tanjung Uma, Kota Batam – Riau.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk meninjau langsung operasional PLTS yang merupakan salah satu PLTS milik PLN Batam. PLNE berperan dalam proses perencanaan melalui desain dan pembuatan studi kelayakan (Feasibility Study) PLTS tersebut. Kunjungan tersebut didampingi oleh Swandi Nandra selaku perwakilan pengelola O&M dari PEB.
PLTS Tanjung Uma memiliki kapasitas 1 Megawatt peak (MWp) dan dibangun di atas lahan seluas 1 hektare. PLTS ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan listrik di Batam yang terus meningkat, serta mengurangi emisi gas rumah kaca.
Baca JugaPLN Enjiniring Kembangkan Pasar Oksigen Rendah Karbon, Tim GOXY Raih Juara III di HLN ke-79
PLNE berkomitmen untuk terus berinovasi dan mengembangkan teknologi baru guna meningkatkan pelayanan ketenagalistrikan yang efektif dan efisien dalam upaya mewujudkan ketahanan energi nasional menuju NZE 2060.
Redaksi
indonesia.energika.id adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.
Rekomendasi
Apa Itu Press Release? Cara Efektif Meningkatkan Visibilitas Brand Kamu
- Selasa, 22 Oktober 2024
Berita Lainnya
Dorong Layanan Beyond kWh, UBP Saguling Teken PKS dengan Mitra Terpercaya
- Kamis, 31 Oktober 2024
UBP Saguling Mantapkan Langkah Beyond kWh Melalui Penandatanganan PKS dengan Mitra
- Kamis, 31 Oktober 2024
Kerja Sama UBP Saguling dengan Mitra: Langkah Nyata Wujudkan Beyond kWh
- Kamis, 31 Oktober 2024
Tingkatkan Layanan Beyond kWh, UBP Saguling Resmikan Kerja Sama Baru dengan Mitra
- Kamis, 31 Oktober 2024
Terpopuler
1.
2.
3.
4.
PLN Icon Plus Dorong Inovasi Energi di Fordigi Summit 2024
- 02 Oktober 2024
5.
EMS PLN Icon Plus, Inovasi yang Menarik di Fordigi 2024
- 01 Oktober 2024