Kolaborasi PLNE dan PLN UIP JBT, Mampu Raih Target Milestone Commissioning Test Unit #1 PLTA Jatigede (2 X 55 MW)

Kolaborasi PLNE dan PLN UIP JBT, Mampu Raih Target Milestone Commissioning Test Unit #1 PLTA Jatigede (2 X 55 MW)

JAKARTA - PT PLN Enjiniring (PLNE) mendukung PT PLN (Persero) UIP Jawa Bagian Tengah dalam pencapaian target milestone commissioning test unit #1 Proyek PLTA Jatigede (2 X 55 MW) yang berlokasi di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Kegiatan yang dimulai dari tanggal 01 Mei 2024 tersebut berlokasi di powerhouse Jatigede yang diawali oleh initial run test unit #1.

Adapun rencana initial run test unit #2 akan dilanjutkan dan dilaksanakan pada 08 Mei 2024. Rangkaian keseluruhan kegiatan commissioning ini diharapkan dapat berjalan dengan lancar dan ditargetkan selesai pada 25 Mei 2024.

Pada proyek ini, tim supervisi PLNE yang dipimpin oleh Project Director, Maulana Fahrurozi berperan aktif dalam melakukan kegiatan Supervisi Desain, Supervisi Konstruksi dan QA/QC di lapangan sesuai dengan penugasan yang diberikan oleh PT PLN (Persero). PLNE juga bekerja sama dengan Perusahaan Konsultan Asing dan Lokal ternama seperti FICHTNER GmbH & Co. KG dan PT. Wiratman dalam proyek ini.

Baca Juga

PLN Enjiniring Kembangkan Pasar Oksigen Rendah Karbon, Tim GOXY Raih Juara III di HLN ke-79

Kegiatan commissioning test mendapat dukungan penuh dari PT PLN (Persero) Div. MKJ Pusat, PT PLN (Persero) UPP JBT 2, PT PLN (Persero) Pusertif, PT PLN Indonesia Power dan PT Cogindo yang nantinya akan mengoperasikan pembangkit tersebut serta Consortium Sinohydro – PT PP (Persero) Tbk. selaku Kontraktor Pelaksana.

Proyek PLTA Jatigede (2 X 55 MW) merupakan salah satu proyek renewable energy yang memanfaatkan sumber daya air dari tampungan Waduk Jatigede dan ditargetkan akan beroperasi (COD) pada pertengahan tahun 2024 sehingga nantinya dapat dimanfaatkan untuk mendukung keandalan sistem kelistrikan Interkoneksi Jawa–Bali.

Redaksi

Redaksi

indonesia.energika.id adalah media online yang menyajikan berita sektor energi dan umum secara lengkap, akurat, dan tepercaya.

Rekomendasi

Berita Lainnya

Dorong Layanan Beyond kWh, UBP Saguling Teken PKS dengan Mitra Terpercaya

Dorong Layanan Beyond kWh, UBP Saguling Teken PKS dengan Mitra Terpercaya

UBP Saguling dan Mitra Sepakati PKS untuk Optimalisasi Beyond kWh

UBP Saguling dan Mitra Sepakati PKS untuk Optimalisasi Beyond kWh

UBP Saguling Mantapkan Langkah Beyond kWh Melalui Penandatanganan PKS dengan Mitra

UBP Saguling Mantapkan Langkah Beyond kWh Melalui Penandatanganan PKS dengan Mitra

Kerja Sama UBP Saguling dengan Mitra: Langkah Nyata Wujudkan Beyond kWh

Kerja Sama UBP Saguling dengan Mitra: Langkah Nyata Wujudkan Beyond kWh

Tingkatkan Layanan Beyond kWh, UBP Saguling Resmikan Kerja Sama Baru dengan Mitra

Tingkatkan Layanan Beyond kWh, UBP Saguling Resmikan Kerja Sama Baru dengan Mitra